Thursday, 16 April 2020

Pola Kerah Kemeja Thursday, 16 April 2020

Kerah kemeja termasuk dalam salah satu bentuk kerah tegak, oleh karena itu dalam membuat polanya yang dibutuhkan bukan pola badan depan dan belakan seperti halnya pola kerah rebah, tapi yang dibutuhkan dalam membuat pola kerah kemeja ini adalah ukuran lingkar leher setelah itu buatlah polanya seperti gambar cara membuat pola kerah kemeja seperti berikut ini :


Nah kira kira seperti gambar di atas kerah kemeja yang enak di pakai memiliki bentuk yang bagus itu adalah karya saya sendiri. lalu bagaimana langkah langkah untuk membuat kerah kemeja yang bagus, tenang saja di bawah ini nanti akan saya kasih tau langkah langkahnya...


Yang pertama adalah... siapkan kain keras lem atau setraplek, ya benar sekali kain keras adalah yang paling utama untuk membuat kerah kemeja karena tanpa kain keras hasilnya akan tidak maksimal atau lembek dan tidak berbentuk bulat.


Nah berikutnya yang harus kita siapkan adalah... Mal untuk membuat pola kerah kemejanya sobat bisa membuatnya dengan kertas karton lalu di bentuk menjadi pola kerah kemeja kira kira seperti ini bentuknya.


Perhatikan bentuknya jika sudah paham yang berikutnya adalah kita lipat dua kain kerasnya dan kita ukur berapa lingkar kerahnya dan dibagi dua menjadi seperti ini, 38:2=19. selanjutnya kita ukur panjang 19 dan kita garis, lalu kita letakkan mal kerah kemejanya di atas kain keras tersebut dan kita gambar menjadi bentuk kerah kemeja kira kira seperti ini.


Jika sudah kita gambar selanjutnya kita potong dengan gunting dengan mengikuti garis bentuk kerah kemeja hingga menjadi seperti ini.


Jika sudah selesai memotong selanjutnya kita tempelkan kain keras tersebut di atas kain dengan setrika hingga menempel ingat harus benar benar menempel jangan sampai lepas lagi.


Lalu kita potong menjadi empat bagian dan berpasang pasang seperti ini.


Dan selanjutnya kita gabungkan daun nya dengan mesin jahit lalu kita balik dan kita timpah lagi dengan jahitan untuk bagian anak nya kita jahit bagian bawahnya saja yang ada kain kerasnya.

Berikutnya kita gabungkan semua hingga berbentuk kerah kemeja dan seperti ini hasilnya.



Bagaimana sangat mudahkan kan, buat sobat yang sedang belajar menjahit gunakan cara berikut agar hasilnya maksimal saat ini pun saya sendiri masih menerapkan cara berikut dan alhamdulillah hasilnya memuaskan. dan itu saja yang bisa saya bagikan buat sobat semoga bermanfaat dan menambah ilmu. Semoga sukses selalu 
Label #Cara Membuat Pola

Recent Post 2020

No comments :

Tulis komentar...